Jahe merupakan tanaman rimpang ini sangat populer sebagai rempah-rempah dan bahan obat. Apalagi khasiat jahe merah untuk kesehatan, sudah tidak diragukan lagi. Cita rasa yang dikandung oleh rimpang yang memiliki nama latin Zingiber officinale ini pedas dan panas. Kandungan senyawa keton bernama zingeron inilah yang menjadikan rasa pedas.
Jika di korea terkenal dengan adanya ginseng maka di Indonesia dikenal dengan jahe dan keduanya memiliki fungsi menghagatkan. Olahan jahe sangat bervariasi mulai dari minuman serbuk jahe, permen jahe, roti jahe dan sebagainya. Jahe juga dikenal sebagai bahan campuran pembuatan herbal.
Perbedaan Jahe Merah dengan Jahe Biasa
Ternyata ada jens jahe lain yakni jahe merah yang memiliki khasiat lebih bagus. jenis jahe merah memiliki kandungan minyak atsiri lebih tinggi dan cita rasa lebih pedas daripada jahe biasa. Berbagai praktisi herbal menggunakan jahe merah sebagai bahan baku jamu atau obat yang mereka buat.
Perbedaan lainnya yang mudah diketahui adalah penampilan jahe merah memiliki ukuran rimpang lebih kecil, kulit berwarna merah dan serat lebih besar. Dalam pembudidayaannya jahe merah dipanen ketika usianya sudah tua sehingga kandungan yang ada semakin banyak. Dengan demikian manfaat yang bisa diambil akan lebih banyak.
Jahe merah sangat bermanfaat untuk kesehatan, dapat dijadikan untuk bahan pereda berbagai penyakit. Berbagai produk jahe merah bisa dengan mudah anda dapatkan untuk anda konsumsi. Salah satunya adalah produk jahe merah amanah yang disediakan oleh NabawiHerba.
Khasiat Jahe Merah Untuk Kesehatan
Ada banyak sekali khasiat jahe merah untuk kesehatan yang bisa anda temukan. Karena itulah banyak pelaku usaha herbal menggunakan jahe merah untuk diolah menjadi minuman herbal praktis yang tinggal seduh. Khasiyat jahe merah diiantaranya adalah sebagai berikut :
1. Untuk Kekebalan Tubuh
Salah satu zat yang bermanfaat untuk daya tahan seperi vitamin C dan magnesium dapat ditemukan pada Jahe merah. Kandungan tersebut digunakan untuk memperkuat kekebalan tubuh. Karena itu mengkonsumsi jahe merah dapat meningkatkan daya tahan tubuh. Kandungan gingerois, shogaols, dan zingerones juga dapat berfungsi pada tubuh sebagai antikoksidan alami.
2. Anti Kanker
Tumor ganas atau biasa juga disebut dengan kanker dapat dierantas dengan mengkonsumsi jahe merah. Kandungan gingerol pada jahe merah yang dapat mengecilkan pertumbuhan tumor pada kanker usus. Selain itu pertumbuhan sel kanker pada rahim juga dapat di hambat dengan kandungan anti-inflamasi yang ada pada tumbuhan rimpang ini.
3. Meredakan Rhematik
Rheumatik adalah penyakit yang menjadikan sendi dan tulang menjadi terasa nyeri. American College of Rheumatology merilis penelitiannya yang membuktikan bahwa ekstrak jahe dapat membantu mengurangi gejala nyeri otot. Bahkan jahe lebih efekti mengurangi peradangan dalam tubuh dibandingkan dengan obat anti inflamasi non steroid.
Karena itu para penderita rhematik disarankan sering mengkonsumsi jahe merah dengan . sebaiknya dalam meracik minuman untuk meringankan rematik bisa dengan mencampur bahan lain seperti temu lawak, kumis kucing, cabe jawa, dan daun komfrey. Bahan tersebut direbus secara bersamaan dengan jahe merah. Rematik yang diderita akan ringan secara bertahap jika rutin meminum rebusan jahe merah.
4. Anti Peradangan
Jahe merah memiliki sifat anti inflamasi atau anti peradangan. Komponen aktif dalam jahe seperti gingerol, gingerdione, dan zingeron dapat menurunkan leukotrien dan portaglandin yang memicu peradangan pada tubuh. Jahe merah juga mengandung oleoresin yang lebih tinggi dari fungsi dari oleoresin juga dapat bekerja sebagai antiperadangan sehingga radang di dalam tubuh dapat teratasi dengan jahe merah.
Jika anda mengalami radang di dalam tubuh maka tentu akan sangat mengganggu aktifitas anda. Salah satu yang sering terjadiadalah radang saluran pada tenggorokan. Untuk mengatasinya anda bisa menggunakan jahe merah. Jahe merah sanggup mengatasi radang tenggorokan atau di kalangan masyarakat Jawa disebut pancingen..
5. Mengatasi Masalah Pencernaan
Ekstrak minyak jahe merah yang mengandung anti bakteri dapat melindungi sistem pencernaan. Berbagai masalah pencernaan seperti sakit perut akan terasa lenih nyaman jika diobati dengan minuman jahe merah. Jahe merah memang sudah dipercaya sebagai obat herbal alami yang digunakan untuk memperlancar sekaligus mengatasi berbagai masalah pencernaan.
6. Mengobati Asam Urat
Jahe merah masuk dalam 10 daftar tanaman herbal yang efektif untuk mengobati asam urat. Banykanya jenis makanan yang dikonsumsi dapat menyebabkan tumpukan asam di daerah persendian, itulah yang menyebabkan terjadinya asam urat. Dengan mengkonsumsi jahe merah maka penumpukan asam di daerah perasendian akan berkurang dan peredaran darah menjadi lancar.
7. Meningkatkan Vitalitas
Kandungan antioksidan yang ada pada jahe merah diyakini dapat meningkatkan jumlah hormon testosteron pada pria yang berefek pada vitalitas pria. Selain itu ternyata kandungan minyak atsiri pada jahe merah memiliki efek afrodisiak yang berfungsi sebagai perangsang daya seksual dengan cara meningkatkan serta melancarkan sirkulasi aliran darah dalam tubuh yang berefek pada proses ereksi.
Ingin mencari rimpang jahe merah untuk keperluan keluarga? Selain membeli produk hasil jadi, Anda juga bisa memasukkan tanaman ini dalam daftar tumbuhan obat keluarga yang ditanam di taman rumah Anda. Ada banyak jalan untuk memilikinya.
Itulah beberapa kandungan dan khasiat dari jahe merah untuk kesehatan yang bisa kami sampaikan. Selalu jaga kesehatan dengan rutin mengkonsumsi makanan sehat dan bergizi. Tidak lupa juga mengkonsumsi produk herbal untuk meningkatkan daya tahan seperti madu pahit hitam Prima Raja yang bisa anda dapatka di aneka obat herbal NabawiHerba. Terima kasih.