Mengetahui tips mengelola keuangan bisnis menjadi hal yang begitu krusial ketika Anda memutuskan untuk menjalankan bisnis obat herbal. Alasannya cukup sederhana bahwa pengelolaan keuangan yang tepat akan menjadi kunci kesuksesan bisnis. Sebaliknya, jika pebisnis gagal dalam pengelolaan keuangan, maka bisnis mereka juga bisa gagal.

Jika ditelaah, sudah cukup banyak contoh kasus bisnis apotek bangkrut meskipun awalnya berjalan dengan lancar dan memiliki produk yang lengkap. Pasalnya, bukan hanya persaingan bisnis sejenis yang terus meningkat dari waktu ke waktu, tetapi juga kesalahan pengelolaan keuangan yang tidak lantas diperbaiki.

Nah, pada kesempatan ini akan dibahas beberapa tips mengelola keuangan bisnis yang bisa Anda terapkan untuk mengelola bisnis obat herbal Anda agar senantiasa bertumbuh dan berkembang. Apa saja tips yang dimaksud?

Kesalahan Mengelola Keuangan Bisnis yang Kerap Terjadi

Kesalahan mengelola keuangan bisnis, Sumber: alphajwc.com
Kesalahan mengelola keuangan bisnis, Sumber: alphajwc.com

Sebagaimana disinggung sebelumnya, pengelolaan keuangan bisnis menjadi penentu bagaimana bisnis akan berjalan, bertahan dan juga berkembang. Sayangnya, masih banyak pebisnis obat herbal, terutama pemula, masih melakukan beberapa kesalahan pengelolaan keuangan bisnis. Padahal, hal ini tentu berdampak buruk pada bisnis yang dijalankan.

Mencampur keuangan bisnis dengan keuangan pribadi menjadi kesalahan yang paling sering terjadi. Cukup banyak pebisnis obat herbal merasa bahwa bisnis mereka belumlah besar sehingga tidak masalah jika dana bisnis dan dana pribadi dicampur. Padahal, ini adalah kesalahan fatal yang bisa menyebabkan keuangan bisnis kacau.

Selain itu, tidak menerapkan manajemen keuangan yang tepat juga menjadi kesalahan yang kerap terjadi. Seperti kasus sebelumnya, pebisnis obat herbal terkadang merasa uang yang dikelola belum terlalu banyak sehingga mereka merasa santai dan tidak mencatat profit yang didapatkan.

Nah, tanpa adanya manajemen keuangan yang tepat, arus keuangan tidak bisa tercatat dengan rinci. Akibatnya, bisa jadi, ada arus keuangan yang entah ke mana dan baru disadari ketika uangnya tidak ada.

Tips Mengelola Keuangan Bisnis Paling Efektif untuk Diterapkan

Tips mengelola keuangan yang tepat, Sumber: transform-mpi.com
Tips mengelola keuangan yang tepat, Sumber: transform-mpi.com

Agar bisnis obat herbal yang dijalankan bisa terus bertahan dan juga berkembang, tentu mengelola keuangan bisnis dengan tepat adalah suatu keharusan. Ada beberapa tips mengelola keuangan bisnis mendasar yang bisa Anda terapkan guna memiliki manajemen keuangan yang lebih baik.

Adapun beberapa tips mengatur keuangan bisnis obat herbal yang dimaksud di antaranya:

1. Membuat Rencana Keuangan

Agar keuangan bisnis stabil dan untung, maka Anda perlu membuat rencana keuangan terlebih dahulu. Terkait hal ini, Anda bisa menyusun rencana keuangan jangka pendek dan jangka panjang sesuai dengan kebutuhan.

Nah, dengan rencana keuangan ini nantinya Anda akan mendapatkan kemudahan ketika harus mengatur alokasi dana yang digunakan. Bukan hanya untuk membeli produk herbal saja untuk menambah stok, melainkan juga menerapkan strategi diskon yang menarik untuk mendapatkan tambahan pelanggan.

2. Memisahkan Keuangan Bisnis dan Pribadi

Seperti disinggung sebelumnya, mencampur keuangan bisnis dian pribadi menjadi salah satu kesalahan yang kerap terjadi. Oleh karenanya, agar keuangan bisnis obat herbal Anda stabil dan bebas dari masalah, maka Anda perlu memisahkan keuangan bisnis dengan keuangan pribadi.

Cara paling mudah untuk menerapkan strategi ini adalah dengan membuat dua rekening yang berbeda dan melakukan pencatatan terperinci. Tentu saja, langkah tersebut harus dibarengi dengan komitmen yang kuat untuk tidak menggunakan dana bisnis guna memenuhi kebutuhan pribadi.

3. Mencatat Arus Kas

Pencatatan pada arus kas dengan terperinci juga merupakan tips mengelola keuangan bisnis yang sebaiknya diaplikasikan. Dengan pencatatan yang rapi dan terperinci, Anda nantinya akan lebih mudah untuk melacak arus kas yang masuk ataupun keluar.

Perlu diketahui bahwa saat ini sudah ada cukup banyak aplikasi pencatat arus kas yang tersedia baik di Google Play ataupun App Store. Nah, Anda bisa saja menggunakan aplikasi tersebut untuk memudahkan pencatatan dan juga peninjauan ketika diperlukan.

4. Mengalokasikan Keuntungan secara Proporsional

Kesalahan yang sebenarnya cukup sering terjadi di kalangan pebisnis obat herbal pemula adalah pengalokasian keuntungan yang dilakukan dengan serampangan. Terkadang, karena merasa mendapatkan keuntungan yang besar, maka seorang pebisnis langsung mengalokasikan keuntungan tersebut untuk memenuhi kebutuhan tersier mereka.

Tentu saja, langkah tersebut adalah hal yang kurang tepat. Pasalnya, tanpa proyeksi yang tepat, pengalokasian keuntungan akan menjadi awal buruk pada bisnis yang Anda jalankan.

Oleh karenanya, agar kondisi keuangan bisnis tetap stabil, maka Anda perlu mengalokasikan keuntungan secara proporsional. Selain memenuhi stok obat herbal yang mulai menipis, Anda bisa menambah fasilitas lain yang bisa menarik lebih banyak pelanggan untuk datang membeli.

Beberapa poin di atas merupakan tips mengelola keuangan bisnis mendasar yang bisa Anda terapkan untuk mengelola bisnis obat herbal agar berjalan dengan lebih stabil. Sebagai tambahan, agar bisnis Anda bisa berkembang dari waktu ke waktu, maka Anda perlu menyediakan dana cadangan termasuk dana khusus untuk scale up bisnis

Nabawi Herba, Mitra Tepat untuk Memulai Bisnis Obat Herbal

Distributor dan Supplier Aneka Herbal, Sumber: anekaobatherbal.com
Distributor dan Supplier Aneka Herbal, Sumber: anekaobatherbal.com

Selain mengetahui tata kelola keuangan, agar bisnis obat herbal Anda berjalan dengan baik dan terus berkembang, maka Anda perlu memiliki mitra yang tepat, terutama distributor obat herbal. Hal ini sangat beralasan karena distributor berhubungan dengan stok obat herbal yang dimiliki sekaligus margin keuntungan yang akan Anda dapatkan.

Nah, Nabawi Herba siap menjadi mitra bisnis obat herbal Anda. Sebagai distributor terpercaya yang sudah berpengalaman bertahun-tahun, kami siap menyuplai berbagai produk obat herbal berkualitas dengan harga lebih terjangkau dan margin keuntungan yang lebih besar.

Tak hanya itu, Anda bisa menjalin kemitraan tanpa syarat yang ribet karena kami berkomitmen untuk membantu UKM bertumbuh bersama. Buktikan sendiri!

×

Chat Bantuan

Pilih CS dibawah untuk bantuan Chat WhatsApp langsung.

× Chat WhatsApp?